Minggu, 28 Desember 2014

Manfaat Kentang

         Kentang termasuk keluarga umbi-umbian yang berasal dari Amerika, dan sudah dibudidayakan pada negara-negara lain termasuk Indonesia. Pada negara asalnya sendiri, kentang sudah dijadikan makanan pokok bagi penduduknya. Tidak mengherankan karena kentang merupakan salah satu penghasil karbohidrat sebagai sumber energi. Pada kandungan sebuah kentang, tersimpan manfaat yang baik untuk tubuh. Kentang sudah lama dijadikan menu diet bagi orang-orang yang memiliki keluhan gejala penyakit diabetes. 


         Di dalam kentang terkandung zat-zat seperti karbohidrat, fosfor, zat besi, protein, lemak nabati dan kalsium serta mineral-mineral penting lainnya. Hal ini yang menjadikan kentang baik dikonsumsi dalam menu makan sehari-hari.Kentang juga memberikan manfaat bagi konsumen, seperti Mengurangi kadar kolesterol, megurangi resiko batu ginjal,menurunkan tekanan darah tinggi, baik untuk kesehatan tulang, atau pun jantung, serta mengobati bengkak pada kulit.

          Untuk mendapatkan manfaat dari Kentang tesebut, harus diperhatikan dengan teliti, karena pengolahan yang salah akan menyebabkan terjadinya pembakaran nutrisi yang tidak dapat memberikan benefit pada tubuh. Berikut ini adalah penyajian kentang yang baik:
Di rebus, jika ingin dikonsumsi sebaiknya kentang direbus.
Tidak di bakar, karena efek pembakaran akan berdampak buruk pada kesehatan
Tidak di goreng, gorengan akan mengakibatkan efek negatif lain pada tubuh.


Review Stand By Me

Berikut ini saya akan mereview sedikit dari film Doraemon yang berjudul Stand By Me.




Film Doraemon adalah film favorit saya ketika SD hingga sekarang. Karena ceritanya yang lucu dan membuat kita tertawa serta tidak membosannya untuk di tonton. Dan, kini kumppulan kumpulan cerita Doraemon terdahulu di jadikan satu cerita dengan sedikit cerita penambahan tersebut di buat versi Movie Animasi 3D, dan karakternya pun terbilang beda dengan versi lawasnya. Dan kita pun akan tersentuh dengan film ini.

Di mulai pada awal cerita sebuah robot masa depan yang di perintahkan oleh orang masa depan untuk merubah hidup seorang anak yang selalu di tindas, lemah, pemalas, dan tidak pandai dalam olah raga. Untuk itu lah robot itu di kirim agar membuat dunia anak tersebut menjadi lebih baik lagi, dan setelah itulah baru sang robot tersebut bisa puang. Robot tersebut yaitu Doraemon, awal awalnya Doraemon tidak ingin membantu seorang anak yang bernama Nobita, namun robot tersebut sudah di atur untuk menjalankan tugasnya sehingga ia pun harus bersama Nobita.

Lalu, Nobita pun terkejut atas kedangan Doraemon tersebut, namun akhirnya mekera menjadi seorang sahabat dan Doraemon selalu membantu ketika Nobita dalam kesulitahn dan juga agar merubah masa depannya. Namun, tidak semua hal kita bisa untuk bergantung terhadap seseorang di setiap situasi, oleh karena itu lah Nobita harus menggadapi hidupnya ketika Doraemon tidak ada, dan Nobita pun berhasil merubah masa depannya dengan menikahi Zhizuka dan Nobita pun sangat senang.

Ketika Nobita bisa merubah masa depannya, Doraemon pun harus terpaksa pergi kembali ke masa depan dan meninggalkan Nobita. Dengan perasaan yang sedih, mereka pun harus berpisah dan Nobita pun menjalani hari tanpa Doraemon seakan merasa hampa. Dan suatu ketika Doraemon kembali dan hidup bersama Nobita karena alat Doraemon yang sengaja di tinggalkan Doraemon...




Dampak Merokok

       Rokok sudah tidak asing lagi bagi kita, merokok juga bukanlah hal yang jarang bagi masyarakat terutama di Indonesia. Menurut sebagian orang, rokok adalah teman di waktu senggang dan saat santai. Namun, menurut sebagian orang lainnya, rokok merupakan zat yang bahaya dan akan merusak kesehatan. Lalu, bila merokok menjadi kebiasaan yang terlekat pada setiap individual dan susah untuk di lepas, berapa banyak resiko kemungkinan seseorang menderita penyakit yang didampakkan dari rokok tersebut? Dan sudah banyak produk rokok yang mencantumkan gambar dan daftar penyakit yang di akibatkan oleh rokok tersebut agar para perokok tahu bahwa merokok itu sebenarnya telah memberikan suatu hal yang negatif bagi tubuh kita.


          Di dalam satu batang rokok mengandung sekitar 7.000 zat kimia dan 200 jenis diantaranya bersifat merusak gen di dalam tubuh, sehingga berpotensi terjadinya penyakit seperti kanker paru, bronkitis kronis, nasofaring, pankreas, ginjal, kantung kemih, dan rahim. Racun rokok tersebar pada setiap komponennya,namun racun rokok terbanyak dihasilkan oleh asap rokok yang tidak dihisap. Asap rokok mengandung zat berbahaya seperti nikotin, nitrosamin, aromatik, dan karbon monoksida benzapirin. Partikel dari zat tersebut akan mengendap di dalam saluran pernafasan dan tentunya berbahaya bagi tubih, dan lebih buruknya, endapan asap rokok juga dapat melekat pada benda-benda disekitar dan bisa bertahan hingga 3 tahun lamanya.

         Jadi, bila kita cermati dengan baik, merokok dapat menyebabkan kita dari sebuah penyakit, dan juga merokok tidak mempunyai keuntungan bagi tubuh kita, serta memberikan dampak negatif juga terhadap orang yang tidak merokok namun mereka menghirup asap rokok dari konsumen rokok yang tidak tahu tempat untuk merokok. Jika kita saying diri kita sendiri, tentunya kita harus menjaga diri kita agar terhindar dari suatu hal yang dapat membuat diri kita terluka, termasuk penyakit berat yang dihasilkan oleh zat yang terkandung dalam rokok.


Rabu, 17 Desember 2014

Keindahan Pantai Panjang, Bengkulu

Bengkulu merupakan propinsi yang berkembang di Pulau Sumatera di bagian barat, terletak diantara Propinsi Lampung, Sumsel, dan Sumbar. Ibukota provinsi dari Bengkulu ialah Bengkulu. Kota Bengkulu merupakan Kota yang terletak di pinggiran pantai. Jadi, kota Bengkulu merupakan kota pesisir yang begitu asri.

Kota Bengkulu juga di bentangi oleh pantai yang memanjang melurusi kota Bengkulu, salah satu pantai yang sering dikunjungi wisatawan yakni Pantai Panjang. Pantai Panjang sendiri memiliki daya tarik tersendiri bagi penduduk Kota Bengkulu maupun wisatawan, karena begitu asri dan sering dijadikan tempat berkumpul bagi orang yang ingin sekedar santai.Dan suasana yang begitu indah di saat kita melihat Sunset di Pantai Panjang, menjadikan lautan berwarna orange gelap bersinar dan memikau semua pengunjung.

Berikut ini, gambar-gambar Pantai Panjang, di Kota Bengkulu, Provini Bengkulu...









Proposal